Tingkatkan Kemampuan Personelnya, Polres Pasaman Barat Gelar Latihan Beladiri Polri |
Pasaman Barat, prodeteksi.com ----Polres Pasaman Barat tingkatkan kemampuan anggotanya dengan melakukan latihan beladiri Polri yang bertempat di lapangan apel Polres Pasaman Barat, Simpang Empat, Kabupaten Pasaman Barat, Sabtu pagi (25/02/2023) pukul 08.30 Wib.
Dilansir dari pasamanbarat.sumbar.polri.go.id, Kapolres Pasaman Barat AKBP Agung Basuki, S.I.K., M.M melalui Kabag SDM AKP Feri Arjoni, S.H mengatakan, latihan beladiri ini dilakukan dalam rangka meningkatkan kemampuan dan keterampilan personelnya guna menunjang pelaksanaan tugas dilapangan.
“Bela diri ini dilakukan untuk menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh semua personel. Karena seni beladiri merupakan satu kesenian yang timbul sebagai satu cara seseorang untuk mempertahankan atau membela diri atau yang membahayakan diri pada saat melaksanakan tugas dilapangan,” ungkap AKP Feri Arjoni.
Kabag SDM menjelaskan, adapun materi beladiri yang dilatihkan hari ini, yakni meliputi sikap dasar dalam materi beladiri Polri.
“Latihan yang diperagakan tangkisan atas, tengah dan bawah, juga pukulan atas, bawah dan pukulan depan, serta teknik membanting, dan cara mengunci tangan.” tuturnya.
Tidak hanya itu, dia juga menghimbau kepada semua personel Polres Pasaman Barat yang mengikuti latihan Beladiri Polri ini agar melaksanakan latihan dengan serius dan sungguh-sungguh.
“Personel Polres Pasaman Barat melaksanakan latihan beladiri Polri ini tidak lain untuk meningkatkan kemampuan dan menunjang pelaksanaan tugas di lapangan,” tegas ia sampaikan.
“Apalagi anggota Polri setiap saat dituntut untuk selalu hadir pada setiap kegiatan masyarakat yang membutuhkan keterampilan beladiri. Jadi latihan ini sebagai bekal,” pungkasnya. ****hms r p pb
« Prev Post
Next Post »