Tria, pembawa Baki bendera merah putih pada upacara HUT RI ke 73 di Koto Balingka |
Pasaman Barat, prodeteksi.com ----TRIA FITRI UTAMI, anggota Paskibra dari SMK TI Zamiga Parit, mendapat kepercayaan sebagai pembawa baki bendera Merah Putih pada upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Lapangan Kecamatan Koto Balingka Kabupaten Pasaman Barat, Jum’at 17 Agustus 2018.
Tria, merupakan putri pertama dari pendiri yayasan YPPTI-ZAMIGA Parit, Irti Zamin, SS- Megawati, yang masih duduk di bangku kelas X jurusan TKJ. Siswa kelahiran Parit 30 Maret 2003 ini, juga dikenal aktif dalam berbagai bidang lomba seperti seni baca Al Qur’an, pidato tiga bahasa, kepramukaan, seni music dan seni suara, tari-tarian daerah/tradisional, vokalis bintang kasidah dan kasidah rebana serta punya bakat seni panggung passion show.
Dalam upaca HUT RI ke 73 ini adalah pertama kalinya anggota Paskibra direkrut dari berbagai sekolah SLTA yang ada di Kecamatan Koto Balingka. Sedangkan sebelumnya hanya dipercayakan pada SMAN 1 Koto Balingka sebagai SLTA tertua di kecematan setempat.
Tahun ini suatu gebrakan dari panitia PHBN Koto Balingka dan dukungan Camat Hamulian, SI.Kom, Walinagari, Hendra Joni, SE, serta pihak Polsek dan Koramil, maka anggota Paskibra diseleksi dari seluruh SLTA di kecamatan setempat. Tiga orang terpilih dari SMK TI Zamiga, yakni, Tria Fitri Utami, Alhuda Mukhtar, asal Pigogah dan satu lagi Dia Putra, asal Sigalangan Parit.
Tria yang tampil membawa Baki Bendera Merah Putih, adalah posisi yang menjadi pusat perhatian. Sebab gerak-geriknya selalu menjadi fokus sorotan mata peserta upacara.
Tria yang bercita-cita jadi pendidik ini mengaku merasa sangat mendebarkan hati terutama sewaktu mau menerima bendera Merah Putih dari camat setempat. Namun berkat latihan yang rutin dan rasa penuh percaya diri, Alhamdulillah katanya dapat dilalui dengan baik dan penuh hikmah.
“Saya merasa senang dan bangga karena sudah bisa jalankan tugas dengan baik, “ ujar Tria.
Tria menuturkan dirinya tidak pernah menyangka akan terpilih menjadi pembawa baki Sang Merah Putih. Namun demikian sejak dalam tahap latihan dia sudah memantapkan hati untuk siap tampil jika akhirnya dipilih tim pelatih.
Ternyata harapannya terkabulkan. ia sangat berterima kasih pada pelatih, camat dan panitia PHBN serta juga kepada kedua orangtua yang memberi dukungan penuh kepadanya.
Camat Koto Balingka, Hamulian, SI.Kom dan Ketua Panitia, Pronoto serta seluruh jajaran panitia PHBN mengaku bangga dan berterima kasih atas kesungguhan dan kinerja Paskibra yang sudah baik.
Bahkan usai upacara penurunan bendera semua anggota Paskibra dikumpulkan di lapangan dan memberi ucapan terima kasih dan ucapan selamat atas perlaksanaan tugas yang berjalan dengan baik.
“Kami sangat mengapresiasi semua pihak yang turut mensukseskan upacara ini, terutama kepada anggota Paskibra. Saya ucapkan selamat dan terima kasih atas pelaksanaan tugas dan perannya pada upacara ini, begitu juga pada group dram band dari MTsN Koto Balingka, atas penampilannya yang lebih bagus dari sebelumnya,”ujarnya.
Dikatakan camat, dengan terpilihnya sebagai anggota paskibra, adalah suatu penghargaan dan sekaligus kebanggaan bagi peserta dan orangtua. Diharapkan prestasi tersebut dapat dipertahankan dan ditingkatkan lagi ke depan lebih baik lagi. ***irz
« Prev Post
Next Post »